PENGOLAHAN LIMBAH DOMESTIK RUMAH MAKAN DENGAN MOVING BED BIOFILM REACTOR (MBBR)
DOI:
https://doi.org/10.33005/envirotek.v13i1.116Keywords:
Moving Bed Biofilm Reactor (MBBR), Limbah Rumah Makan, TOC, TSSAbstract
Saat ini usaha rumah makan jumlahnya semakin meningkat. Air buangan yang diakibatkan oleh aktivitas rumah makan tersebut akan menjadi suatu permasalahan bagi lingkungan. Pengolahan air buangan rumah makan bisa dilakukan dengan cara pengolahan biologis karena dapat menurunkan kandungan organik pada air limbah. Proses pengolahan biologis yang dapat digunakan yaitu dengan sistem Moving Bed Biofilm Reactor (MBBR). Proses MBBR pada prinsipnya adalah pertumbuhan biologis dengan menggunakan biakan tersuspensi dan melekat yang tercampur didalam suatu reaktor dengan aerasi dan media yang bergerak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja MBBR dalam menurunkan TOC dan TSS pada air buangan rumah makan. Media yang digunakan adalah Kaldness K3 dan Bioball dengan variasi komposisi media yaitu 100% Kaldness K3, 100% Bioball, 50% Kaldness K3 dan 50% Bioball, 60% Kaldness K3 dan 40% Biobll, 40% Kaldness K3 dan 60% Bioball. Variasi kedua adalah waktu sampling yaitu 3 jam, 6 jam, 9 jam, 12 jam, dan 15 jam. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan reaktor MBBR paling optimum adalah dengan komposisi 100% Kaldness K3 pada waktu sampling 15 jam. Reaktor tersebut dapat menurunkan TOC sebesar 97,84% dan untuk penurunan TSS sebesar 76,84%
Downloads
References
Kholif, M. A. (2019). Penerapan Teknologi Moving Bed Biofilm Reactor (MBBR) Bermedia Kaldness dalam Menurunkan Pencemar Air Lindi. Jurnal Teknik Lingkungan Volume 2 Nomor 1. Halaman 1-12
Loigu, E. (2019). Removal of Heavy Metals and Total Organic Carbon From Wastewater Using Powdered Activated Carbon. Departement of Environmental Engineering, Tallinn University of Technology.
Mehrvar, M. (2014). Preliminary Cost-effectiveness Analysis of TOC Removal Plant Effluents Using Combined Biological and Advanced Oxidation Processes.
Said, N. I., & Sya'bani, M. (2014). Penghilangan Amonia di dalam Air Limbah Domestik Dengan Proses Moving Bed Biofilm Reactor (MBBR). Jurnal Lingkungan 7, 44-65.
Tanatti, N. P. (2018). Optimizing TOC and COD Removal for The Biodiesel Wastewater by Electrocoagulation. Applied Water Science.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Okik Hendriyanto Cahyonugroho, Aditya Titian Dickdoyo
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.